Sunday, 26 April 2015

A[Lo]vengers

Jadi, beberapa hari yang lalu aku iseng upload video 

"Halo, Jakarta. See you!"
ya, intinya sampai keteu lagi, Jakarta ! (Aku memang berniat ke sana lagi bulan depan- yah spoiler. haha)
Tapi siapa sangka kalau video yang aku rekam dua minggu lalu dengan caption "sampai ketemu lagi" ini membuatku ada di Jakarta lagi, secepat ini. Aku sama sekali tidak membayangkan aku akan pergi ke sana di minggu terakhir di bulan April. Tapi kenyataannya aku pergi dan bertemu denganmu lagi. yattaaaa !! *lompat-lompat di halte*
Melihat pemandangan malam yang aku rasa akan selalu indah seperti itu. Fly over warna-warni ini menjadi pemndangan favoritku di Jakarta, deh.

Sabtu, 25 April 2015
Pulang kerja, aku berangkat ke Jakarta. Seperti biasa, aku selalu tidak bisa tidur meskipun ingin tidur iar bangun-bangun sudah di Jakarta. Tapi pikiranku tidak berhenti berpikir rasanya ingin cepat sampai, gitu.
Bandung-Jakarta. Butuh waktu sekitar tiga jam untuk bisa sampai di sana dan bertemu denganmu. Untuk kesekian kalinya, aku selalu deg-degan kalau mau ketemu. Kaya kemarin, aku menunggu dijemput, lalu ada chat yang intinya dia sudah dekat dan ngak lama aku lihat dia dari kejauhan, aku udah deg-degan. Antara pengen lari samperin dia sama takut jatuh karena aku jalan di pinggir trotoar banget.
"Hai." Kata pertama yang sering aku ucapkan kalau ketemu. So kalem banget, sih, itu.
Padahal dalam hati mah "AAAA.. senangnya senangnya senaaaang!! Ketemu lagiii!!" berisik banget, kan. Alhamdulillah :)
Malam itu, dengan sisa kekuattan yang kita punya, kita pergi nonton. Ceritanya malam mingguan #hazeg
Kita pergi ke bioskopnya jalan kaki. Kurang romantis apa coba malam itu? Hehehe.
Ada pemandangan bagus banget yang nggak akan bisa aku lihat kalau nggak jalan kaki. Pokoknya bagus banget. Lihat lampu-lampu sama gedung tinggi ada air-airnya. Mungkin sebagian dari kalian akan berpikir aku norak tapi aku suka pemandangan kaya gitu. Beda aja. Benar in mah my second Paris van Java teh. Hehe. Apalagi waktu itu habis hujan jadi sejuk. Kapan lagi Jakarta sejuk kaya gitu kalau nggak habis hujan? Hehe. Pengen aku foto tapi aku kaya udah lemes gitu, sih.wkwk. Nanti, deh, kalau ke sana lagi, ya..  
Avengers. Film action yang sedang heboh banget dibicarakan di media socia dan di mana-mana.
Aku adalah orang yang tidak begitu tertarik menonton film action, he knows that. But as long as I watch it with him, it really doesn't matter. Karena dia membuat segalanya jadi romance. Hehe. Bahkan nonton Avengers pun jadi romantis aja buat aku, kalau sama dia. x)
Bagiku film action tuh kaya film horror. Aku pasti aja nutup mata kalau ada scene yang sadis (berantem2) hiii. Tapi, kalau dipikir-pikir film action bagus juga, ya. Pesan moral yang tersiratnya tuh dapet banget. Selain itu aku mikir, ini bikin film kaya gini pasti susah banget dari sound, effect dan gambarnya. Keren.
'ngeh' nggak sih? itu kita nonton hampir midnight. Kita dapat yang jam 11 karena jam sebelumnya penuh semua.wow. Avengers. Wow #ApaSasaa . Haha
Sambil menunggu jam 11, kita makan dulu di Lotteria. Aku baru tahu kalau ada tempat makan namanya Lotteria dan itu punya Korea Selatan. Jadi, musik sama tayangan di tv-nya juga Koreaan. Anyeong haseyoo ^^,
Muka ngantuk tapi lapar tapi mau nonton tapi foto dulu x)

Hai, itadakimasu !

nunggu studio-nya dibuka. Tetep ya, kita udah muka bantal bgt. semangat nonton !!
Singkat cerita, film berakhir jam satu pagi. Tapi aku nggak tidur, lohh.
Aaaakk! udah hari Minggu lagi aja.
Kita pulang jalan kaki lagi dan agak horror banget soalnya sepiiii. Hii hi hi hi hi hi
Keesokan harinya, sebelum aku (harus) pulang ....
aku makan onigiri ! Senang sekali kaya di Jepang rasanya enaaak banget semuanya !
Itadakimasu lagii ^^
Terima kasih. Jakarta, Aku senang sekali Doraemonn !
And only with you, time is never enough .. 

No comments:

Post a Comment

Dua Puluh Tahun

Tenang, kali ini kita tidak akan bertemu aku 20 tahun lalu. Haha. Dua puluh tahun adalah alasanku 'menolak' orang yang pertama kali ...