Thursday 3 March 2016

Just Do It

Aku baru saja membaca sebuah buku cerita yang menginspirasi dan ingin membagikannya pada kalian dengan judul yang sama, Just Do It.



Source: 101 Kisah Inspiratif – Assep Purna

Mungkin ada beberapa orang yang pernah membaca cerita ini. Pada saat kembali dari pelayarannya mencari India, Columbus dijamu dalam sebuah pesta besar. Ditengah-tenga pesta, Columbus bercerita pada orang yang mengelilinginya. Mulai dari awal persiapan hingga berbagai hal menarik yang ia temui saat berlayar. Orang-orang kagum mendengar ceritanya.

Di kejauhan, beberapa orang yang iri mulai berkomentar, “Ah, apa yang istimewa darinya? Semua orang juga  bisa berlayar dan menemukan benua baru. Itu biasa.”
Komentar ini lalu disampaikan oleh seorang sahabat Colombus.
Hal itu membuat Colombus tersenyum dan tertarik untuk mematahkan pendapat orang-orang iri itu. Ia meminta sebuah meja dan  telur rebus yang masih utuh kulitnya. Lalu menantang, “Siapapun yang bisa membuat telur ini berdiri tegak pada ujungnya di atas meja, akan mendapatkan semua gelar yang kumiliki dan seluruh harta kekayaanku.”

Orang-orang yang iri tadi mengambil tantangan tersebut. Mereka berusaha menegakkan telur itu di atas meja. Tentu saja tidak ada yang berhasil karena setiap telur di dunia berbentuk elips yang tidak mungkin bisa tegak.

Colombus akhirnya maju setelah semuanya menyerah. Ia lalu meretakkan bagian ujung telur tersebut dengan menekannya keras-keras ke atas meja. Telur itu sekarang berdiri tegak karena ujungnya sudah tidak bulat lagi.
Namun, reaksi orang-orang yang iri tersebut, “Kalau begitu caranya kami juga bisa.”
“Lalu mengapa tidak kalian lakukan?” Jawab Colombus.


Kadang yang membedakan pecundang dan pemenang hanyalah soal apa yang sudah mereka lakukan, bukan apa yang sedang mereka pikirkan.

No comments:

Post a Comment

Dua Puluh Tahun

Tenang, kali ini kita tidak akan bertemu aku 20 tahun lalu. Haha. Dua puluh tahun adalah alasanku 'menolak' orang yang pertama kali ...